Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari 2020

Project RB Doodle Art: Ibu Merdeka

Bulan Agustus selalu menjadi moment istimewa bagi bangsa Indonesia. RB Doodle Art nggak mau ketinggalan, dong! Alhamdulillah berkesempatan ikutan project bareng bertajuk: Ibu Merdeka.  Project apa sih ini? Ceritanya RB Doodle Art duplikasi project yang sebelumnya sudah berhasil dibuat oleh Shiwachi. Membuat ebook Coloring Doodle. Kali ini ada 14 doodler yang berpartisipasi dan menyumbangkan doodle khas masing-masing. Kurang lebih selama 1 bulan project ini dibuat. Dari pengumpulan karya, editing, layouting, hingga menjadi satu ebook kece badai.  Berbagi bahagia dari Rumbel Doodle Art IP Malang Raya. Alhamdulillah FREE EBOOK BUKU MEWARNAI DOODLE sudah bisa diunduh di link berikut... Eh, jangan lupa follow IG IP Malang Raya dulu ya. Capture bukti follow-nya, terus cuss download dan print untuk mewarnai di rumah. ❤️ Alhamdulillahirobbil'alaamiin, puji syukur kepada Allah Ta'ala yang telah memberi kesempatan pada kita semua untuk dapat berpartisipasi dalam project pertama Rumbel Do

Serunya Magang Mentor (Lagi)

Jangan pernah mengabaikan tantangan baru yang datang menyapa, karena belum tentu kesempatan akan datang untuk kedua kalinya. Penghujung tahun 1441 H ini menjadi momen yang istimewa bagi saya. Ada beberapa pengalaman seru bersama  Doodle Art,  salah satunya seputar mentorship. Bukan hal yang baru sebenarnya, memfasilitasi teman-teman yang ingin belajar tentang Doodle . Mulai Rumbel Doodle Art di IP Malang Raya Jatimsel dirintis, bersama teman-teman mencari  materi belajar sesuai kebutuhan. Tagline learning by sharing, learning by doodling memang sedari awal kami jadikan prinsip. Doodle art memang lebih banyak praktik, kalaupun ada teori sifatnya terbatas. Maka menggali " tacit knowledge " dari para doodler adalah harta karun berharga. Berikutnya pengalaman magang menjadi mentor di kelas Bunda Cekatan selama dua bulan kemarin. Walau belum optimal tetapi lumayan untuk memberi gambaran apa dan bagaimana mentorship yang ideal. Pada akhir Juli kemarin, tawaran menarik tiba-tiba

Bahagia Dahulu, Berbagi Bahagia Kemudian

Umumnya orang beranggapan bahwa belajar itu jika kita membaca buku, atau duduk diam menyimak penjelasan guru. Setelah melewati kelas Bunda Cekatan IIP, saya jadi menyadari bahwa ada banyak sekali cara belajar salah satunya dengan berbagi. Apakah kita harus punya atau tahu banyak hal agar bisa berbagi? Menurut saya tidak! Bahkan hal receh yang pernah kita lakukan dapat diceritakan dan menjadi insight untuk orang lain. Di bulan ini, tantangan untuk berbagi pun datang menghampiri. Setelah kita menyelesaikan project #BikinFlashCardYuk! Tim Shiwachi dapat undangan berbagi pengalaman bahagia. Bareng-bareng member Shiwachi yang masuk WAG HIMA IP Malang, kita ngobrol bebas. Apa itu Shiwachi, ngapain aja, apa saja projectnya, dan tentu saja insight selama mroject.  Bahagia dahulu, berbagi bahagia kemudian.

Tutorial Memasang Twibbon dengan memakai Canva

Sudah ikut berapa kelas/project di masa pandemi ini?  Pertanyaannya bukan "berapa tempat yang dikunjungi?" karena orang bijak tidak akan banyak bepergian jika tidak penting sekali.  Biasanya setiap project memberi template twibbon yang bisa kita tempel foto diri sebagai penanda bahwa kita berpartisipasi di dalamya. Nah, sudah tahu cara pasangnya? Cek tutorial memasang template twibbon memakai Canva berikut. Catatan: ada banyak cara dan aplikasi lain yang bisa dipakai. Ini hanya salah satu pilihan solusi.

Belanja Pengalaman di Project #BikinFlashCardYuk

Setelah selesai dengan project #WarnaiBahagiamu, Tim Shiwachi kembali membuat project bersama. Kali ini dengan judul #BikinFlashCardYuk! dengan kak @asnaurs sebagai pimpro. Ngapain aja di project kali ini? Sesuai dengan judulnya, kami belajar bareng membuat flashcard memakai aplikasi Autodesk Sketchbook (bisa diunduh di googleplay). Jujur saya masih zero dengan aplikasi ini. Sekedar tahu tanpa niat untuk kenal lebih jauh karena menggambar dengan gadget masih belum membahagiakan bagi saya. Harus menghafal tools ditambah kendala menggambar dengan jari. Hingga akhirnya memaksakan diri untuk praktik tutorial sederhana seperti yang diajarkan Kak Asna. Wah, awalnya "saya harus bagaimana?" hingga akhirnya muncul "apalagi nih yang seru?". Belanja pengalaman menggambar buah Team Shiwachi sempat menambah personil di project kali ini. Semua mengambil peran dengan memilih 1 huruf dan atau angka untuk dibuat ilustrasi buah atau sayur yang mewakili. Saya sendiri ha

Giveaway dan Jam Terbang

Kalau ada yang tanya, gimana sih caranya belajar bikin doodle? Di tulisan sebelumnya selalu saya ulang-ulang, pakai cara ATM (amati-tiru-modifikasi). Sampai kapan? Sampai menemukan mana yang paling nyaman & gue banget. Setelah itu kita bisa mencari tantangan baru. Salah satunya dengan membuatkan doodle sesuai selera orang lain. Dengan mempertemukan gue banget Vs selera orang lain, kira-kira apa yang terjadi? Apakah coretanmu berubah lagi? Bisa jadi. Karena tujuan saya membuat coretan adalah untuk membuat sesuatu yang bermanfaat, maka sedari awal saya sudah biasa menerima doodle permintaan orang. Dari yang mulanya gratisan, bayar seikhlasnya, hingga berbayar. Kalau dibuka lagi, terasa sekali bedanya waktu masih awal-awal dulu suka doodling dengan sekarang. Baik dari alat, kualitas, juga kecepatan menyelesaikan suatu karya. Apakah saya sudah sampai di tahap excellent? Masih berproses. Jika bidang lain membutuhkan 10.000 jam terbang agar bisa disebut profesional, bagaimana j

Revisi: Menerjemahkan Feedback

Revisi adalah sebuah kata yang keramat bagi sebagian orang. Biasanya sering dijumpai saat para mahasiswa menyelesaikan tugas akhir mereka. Alur Revisi Sebuah Karya Masih ingat proses revisi zaman skripsi? Tak jauh beda dengan PDKT dengan gebetan. Panas dingin menunggu pesan dibalas dosbing, membuat janji, hingga sabar menunggui di depan ruangan, belum dag-dig-dug saat bertemu kemudian. Gravitasi bumi semakin tak berarti saat coretan tinta merah mewarnai lembaran kata-kata yang ditulis sepenuh hati. "Tolong direvisi." Proses ini bisa berulang hingga jangka waktu yang tak bisa ditentukan. Bagi yang tak tahan bisa memunculkan gejala stres bahkan komplikasi penyakit bawaan lainnya. Misalnya kehilangan jatah jajan, jatah waktu main, jatah cari gebetan, #eh. Sebenarnya tak ada yang aneh. Tugas akhir tak ada bedanya dengan tugas-tugas lain di sepanjang masa kuliah. Hanya saja kita sering mempersepsikan "feedback" dari dosbing sebagai hal besar dan revisian

Unduh Gratis Printable Buku Mewarnai Doodle #WarnaiBahagiamu

Alhamdulillah, akhirnya ini dia yang ditunggu-tunggu. Output dari project Warnai Bahagiamu adalah buku mewarnai dari kumpulan karya-karya genk Shiwachi. Langsung saja buat yang kepengen punya, Unduh di sini . Link unduh ada di lembar kedua setelah mengisi formulir. Selamat berbahagia. Gratis, silahkan unduh kemudian bagikan link-di atas agar lebih banyak yang bahagia bareng. Kalian juga bisa download di Aha!Project   Terimakasih yang telah mengunduh & berbahagia bareng. Dimase-Art Malang, Juni 2020

Bosan? Belanja Jam Terbang Yuk!

Pernah lelah dengan PR seharian? Pernah bosan dengan rutinitas yang itu-itu saja? Manusiawi jika kita mengalami hal ini. Kalau kau ingin berhenti, ingat tuk mulai lagi. Tetap semangat dan teguhkan hati di setiap hari. Sampai nanti, sampai mati. Sepenggal lirik lagu buat kamu, iya kamu yang sedang ingin istirahat sejenak. Boleh saja memutuskan untuk diam, menahan langkah sejenak. Ulat tak selamanya bergerak untuk makan, ada masanya ia memilih mengasingkan diri dalam wujud kepompong hingga tiba masanya terbang menjadi kupu-kupu. Ingat episode 3D2Y di Onepiece? Thousand Sunny sempat "parkir" juga, bahkan semua kru topi jerami terpisah-pisah di negeri antah berantah. Tetapi jangan salah! Mereka berhenti untuk menempa diri menjadi pribadi baru, menghadapi tantangan yang semakin berat di perjalanan mereka selanjutnya. Sang navigator belajar dari ahli cuaca di pulau langit. Si ahli pedang yang terdampar di pulau Mihawk. Derita Marimo yang buta arah dit

Doodle Lyric: Ojo Mudik

Seperti berlebih ide dan semangat, team Shiwachi ngajakin bikin doodle lagi nih. Kali ini tribute to alm Didi Kempot, kita bikin doodle lirik lagu beliau "Ojo Mudik" sebagai dukungan kita untuk pencegahan covid-19. Maju bareng Judul: Ojo Mudik Saya ambil judul & lirik maju bareng. Wah, lumayan butuh tenaga ekstra buat block huruf dengan doodle floral. Ngulik warna yang biasanya saya paling males, tapi kali ini penasaran pake pensil warna gradasi. Hasilnya lumayan bikin bahagia! Hasilnya dibuat video keren, bisa disimak di sini . Editor: Kak Dwi Rohma. *Dimase-Art*

Doodle Alphabet

Selama dua pekan masa tunggu layout printable, Shiwachi sepakat membuat doodle huruf penyusun nama team. S. S H. I. A. W. A. S. E. N. A. C. H. I. M. U. <3 Semua memiliki gaya doodling yang khas. Inilah kolaborasi! Kalian bisa buat dengan komunitas kalian. *Dimase-Art*

Layout On Progress (Bagian 5)

Sambil menanti para doodler menyelesaikan karya mereka, kami menyiapkan konsep untuk layout printable (layouter & pimpro). Rencana Layout Printable Ternyata selain bikin lembar mewarnai, detail-detail layout ini pun cukup memakan waktu dan tenaga. 1. Cover dipilih oleh kak Inna (layouter) berupa logo project "warnai bahagiamu". 2. Halaman judul dari pimpro. 3. Kata pengantar akhirnya bisa bikin lagi setelah dulu pernah bikin di skripsi. Maafkan jika agak-agak lupa dengan kaidah penulisan. Kata pengantar 4. Nama member Shiwachi Diambil dari Challenge doodle alphabet. Masing-masing member membuat 1 huruf mewakili kata " Shiawasena Chimu". Doodle Alphabet Shiwachi Challenge ini tidak direncanakan di dalam project tetapi menjadi inisiatif member sambil menunggu printable selesai. 5. Doodle Tema Printable Kemarin, Hari Ini, Dan Esok Berkali-kali mencoba warna yang sesuai hingga akhirnya terpilih warna ini. 6. Lembar mewarnai doodle

Warnai Bahagiamu Kebutuhan Belajar (Bagian 4)

19-30 April 2020 Proses belajar dengan cara inside out memang lebih bermakna. Awalnya saya tidak merencanakan adanya jadwal diskusi untuk project ini. Tetapi karena ada member yang masih berkenalan dengan doodle, maka saya menampung kebutuhan teman-teman dengan menjadwalkan diswapp sambil menunggu semua doodler mengumpulkan karyanya untuk dibuat printable buku mewarnai doodle.  Berikut tema yang kami bahas dalam 2 pekan:  Alat untuk Membuat Doodle Art Doodle untuk Pemula Seputar Menemukan Inspirasi Doodling Tantangan doodler: Minder Tantangan doodler: Art-Block Alir rasa setelah Berkarya  Alhamdulillah bisa saling sharing pengalaman, teman-teman yang sudah lebih banyak pengalaman seputar doodle art bercerita apa yang dialami, sedangkan yang baru meenekuni doodle pun bisa menceritakan apa yang dirasakan. Bahagia apa lagi yang dilakukan di Mini Project Warnai Bahagiamu? (Bersambung ke bagian 5 ) *Dimase-Art*